Pawai Festival Takbir Keliling di Aceh Tamiang Meriah, Ini Janji Pj. Bupati Asra

- Editor

Tuesday, 16 April 2024 - 12:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TAMIANG – SATUPENATV.COM: Puluhan ribu masyarakat tumpah ruah, antusias menyaksikan pawai Festival Takbir Keliling yang digelar Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H, Selasa (9/4/24) malam.
Pj. Bupati, Drs. Asra dalam sambutannya sangat mengapresiasi antusias masyarakat dan para peserta. Pj. Bupati Asra menyebutkan, kegiatan ini dihelat guna mengobati kerinduan masyarakat akan suasana malam takbiran meriah yang sudah beberapa tahun vakum akibat pandemi Covid-19.
“Bukan lagi tentang uang yang menjadi target peserta, tapi semangat syiar islami yang luar biasa”, ujar Asra.
Menengok antusiasme yang luar biasa ini, Pj. Bupati Asra menjanjikan, Festival Takbir Keliling tahun depan bisa lebih meriah dengan hadiah yang lebih besar. Dalam forum itu ia meminta langsung kepada Ketua DPRK, Suprianto dan Pj. Sekretaris Daerah selaku Ketua TAPK, Tri Kurnia, guna memberikan porsi anggaran khusus untuk kegiatan syiar Islam seperti ini.
Sebelumnya Kepala Dinas Syariat Islam, Syamsul Rizal, menyebutkan besaran hadiah yang disediakan oleh panitia yaitu, Juara I Rp 10 juta, Rp II Rp 7,5 juta, Juara II Rp 5 juta, dan juara harapan 1,2 dan 3 masing-masing Rp 2,5 juta.
“Adapun rute yang dilalui peserta pawai takbir keliling mulai dari Kantor Bupati Aceh Tamiang menuju Kota Kualasimpang, selanjutnya ke Kecamatan Rantau, diteruskan ke Kecamatan Bendahara dan kembali ke kantor Bupati di Kecamatan Karang Baru. Dewan hakim akan menilai sepanjang rute perjalanan,” ujarnya.
Dilepas langsung oleh Pj. Bupati Asra di halaman depan Kantor Bupati, festival ini diikuti sebanyak 29 peserta yang berasal dari OPD, Kecamatan, BUMN dan Ormas.
(FAHKRUL RAZI)

Baca Juga:  Pemko Langsa Gelar Uparaca Hardiknas Tahun 2024

Berita Terkait

Ini Kata Sutarmi Anggota DPR-A Saat Melakukan Reses di Dapilnya
DKPLUH Aceh Timur Lakukan Koordinasi Dan Sinergitas P3L
Kerjasama BULOG – Centro Logistica Nacional Intittuto Public (NCL I.P.) Timor Leste dalam Memperkuat Ketahanan Pangan
Proses Minimalisasi Limbah Tahu Di Kecamatan Jogoroto Jombang Mendapat Apresiasi Dari Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia
Debat Kandidat Cabup & Cawabup Kabupaten Bener Meriah Pada Pilkada 2024 Tengah Berlangsung
Babinsa Sertu Moh Asadi Jalin Silaturahmi Bersama Masyarakat Desa Blang Delem
Gas LPG 3 Kg Alami Kelangkaan PJ Bupati Bener Meriah Keluarkan Surat Edaran Larangan Penjualan Gas 3 Kg Ke Pengecer
Debat Publik Perdana Pilbup Aceh Tengah, Polisi Sterilisasi dan Amankan Ballroom Hotel Parkside
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang Pilkada 2024, Ketua IWO-I Kab Pidie Ingatkan Anggota Jaga Netralitas dan Profesionalisme

Friday, 22 November 2024 - 10:06 WIB

Satresnarkoba Polres Pidie Jaya Ungkap 3 Pelaku Narkotika Jenis Sabu

Friday, 22 November 2024 - 09:34 WIB

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe

Friday, 22 November 2024 - 09:25 WIB

Jumat Berkah, 20 Warga Kampung Mulie Jadi Sumringah Terima Paket Sembako Polres Aceh Tengah

Friday, 22 November 2024 - 08:24 WIB

Polres Pidie Jaya Siagakan Peleton Power On Hand Untuk Kawal Pilkada Serentak 2024

Friday, 22 November 2024 - 05:19 WIB

Bersama Rakyat TNI Kuat : Kepedulian Babinsa Bersama Masyarakat Desa Celala

Friday, 22 November 2024 - 02:43 WIB

Polres Pidie Gelar Apel Personel Pengamanan Kampaye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Thursday, 21 November 2024 - 10:57 WIB

Ribuan Massa Hadiri Kampanye Pasangan JASA Calon Bupati Pidie

Berita Terbaru