Satresnarkoba Pidie Jaya Tangkap Dua Pengedar Sabu

- Editor

Thursday, 1 August 2024 - 15:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Pidie Jaya – satupenatv.com

1 Agustus 2024 Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Pidie Jaya kembali menunjukkan kesigapannya dengan menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Kecamatan Panteraja, Kabupaten Pidie Jaya,

Penangkapan ini berawal dari tindak lanjut keluhan masyarakat yang disampaikan dalam pergelaran Jumat Curhat dengan Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu di kecamatan tersebut.

Masyarakat melaporkan adanya transaksi narkotika di sekitar Kecamatan Panteraja yang sangat meresahkan. Menanggapi informasi tersebut, Tim Opsnal yang dipimpin oleh Kasat Resnarkoba Polres Pidie Jaya, Iptu Rahmi segera melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap seorang pria berinisial BA (44). Saat digeledah, dalam saku celananya ditemukan narkotika jenis sabu.

Dalam interogasi, BA mengungkap bahwa barang haram tersebut diperoleh dari MM (46). Kemudian, tim opsnal kemudian melakukan pengembangan dan berhasil menangkap MM di Gampong Janggot Seungko, Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireun, pada Selasa 30 Juli lalu.

Dari penangkapan tersebut, tim Opsnal berhasil mengamankan barang bukti berupa satu bungkus narkotika jenis sabu seberat 98,15 gram, satu bungkus rokok, dua unit HP, dan satu unit sepeda motor.

Baca Juga:  Pj.Sekda Bener meriah  Menyampaikan 3 Tantangan Yang Di Hadapi Komoditas Kopi

Kapolres Pidie Jaya, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, melalui Kasat Resnarkoba Iptu Rahmi mengatakan, bahwa kedua pelaku beserta barang bukti telah dibawa ke Polres Pidie Jaya untuk penyelidikan lebih lanjut.

“Penangkapan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memberantas peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Pidie Jaya,” ujar Iptu Rahmi, dalam keterangannya, Kamis, 1 Agustus 2024.

Penangkapan ini diharapkan dapat memberikan efek jera kepada para pelaku dan mencegah peredaran narkotika di wilayah Pidie Jaya. Hal ini sejalan dengan program prioritas Kapolres Pidie Jaya “Tangguh: Tanggap, Unggul, dan Humanis.”

Ia juga menyampaikan, bahwa Polres Pidie Jaya berkomitmen untuk terus meningkatkan pengawasan dan penindakan terhadap pelaku tindak pidana narkotika demi menciptakan lingkungan yang lebih aman dan bersih dari narkoba.(**)

Berita Terkait

Babinsa Komsos : Jaga Lingkungan Agar Tetap Asri
Polres Pidie Jaya Sukses Gelar Bazar Ramadhan Polri Presisi 2025: Wujud Kepedulian dan Kebersamaan
Polres Pidie Adakan Buka Puasa Bersama TNI Polri dan Pemkab
Pemkab Pidie Gelar Musrenbang Dalam Rangka Penyusunan RKPD Tahun 2026
Buka Puasa Bersama TNI-Polri, Toga dan Tomas di Polres Pidie Jaya: Momentum Sinergitas untuk Kamtibmas
Kapolres Pidie Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2025
Pastikan Keamanan Idul Fitri, Polres Pidie Jaya Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat
Wujud Kepedulian Babinsa Melaksanakan Kegiatan komsos
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 21 March 2025 - 07:12 WIB

Bersama Ibu-ibu, Babinsa Komsos Jalin Tali Silaturahmi

Friday, 21 March 2025 - 07:07 WIB

Berinteraksi Langsung Dengan Pedagang, Babinsa Pastikan Kebutuhan Pokok Stabil Saat Ramadhan

Thursday, 20 March 2025 - 15:32 WIB

Dankormar Pimpin Apel Serentak, Marinir Benteng Kokoh NKRI

Thursday, 20 March 2025 - 15:24 WIB

Polri Gelar Bazar Presisi dan Baksos Ramadan di Lapangan Bhayangkara

Thursday, 20 March 2025 - 04:03 WIB

Babinsa Dan Warga, Gotong Royong Jalan Desa

Thursday, 20 March 2025 - 04:00 WIB

Perkuat Kordinasi Dan Kerja Sama, Babinsa Komsos di Kantor Desa

Wednesday, 19 March 2025 - 06:49 WIB

Berkah Ramadan, Babinsa Dampingi Petani Panen Cabe Merah

Wednesday, 19 March 2025 - 06:46 WIB

Peringati HUT Persit Ke 79, Persit KCK Cabang XXV DIM 0119/BM Ziarah Di TMP

Berita Terbaru

ACEH TAMIANG

Bupati Dan Wabup Aceh Tamiang Tinjau Stok Dan Harga Jelang Lebaran

Friday, 21 Mar 2025 - 07:40 WIB