Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana SIK, MIK, Silaturahmi Ke Dayah NURA

- Editor

Tuesday, 13 August 2024 - 02:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sigli,satupenaTv.com:

Usai melaksanakan kegiatan gotong royong gampong merah putih di Kecamatan Tiro, Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana SIK, MIK melanjutkan kegiatan dengan mengunjungi Dayah Nurur Rasyad Al – Aziziyah (YPI NURA) Gampong Mesjid Runtoh Kecamatan Pidie Kabupaten Pidie, Senin (12/08/2024) sore.

Dalam kegiatan di Dayah Nura pimpinan Tgk. H. Rasyidin Ahmad yang akrab di sapa Waled Nura, Kapolres Pidie hadir bersama Kasat Intelkam Polres Pidie Iptu Mawardi, SH dan Kapolsek Pidie AKP Syukrizal, SH.

Disampaikan Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, SIK, MIK, bahwa kegiatan yang dilakukannya itu selain untuk silaturahmi juga dalam rangka memperkenalkan diri selaku Kapolres Pidie yang baru dan sekaligus memohon doa dan restu serta dukungan para ulama guna kelancaran tugas dan terpeliharanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Pidie

“Kita tingkatkan sinergitas dengan para ulama dan tokoh agama melalui silaturahmi ke pimpinan dayah, ” jelas Kapolres Pidie.

Baca Juga:  Berikan Layanan Maksimal Saat Nataru, Polres Jember Raih Juara Lomba Pos Ops Lilin Semeru 2023/2024

Pada kesempatan tersebut, AKBP.Jaka Mulyana juga mengucapkan terima kasih kepada para ulama dan tokoh agama Kabupaten Pidie atas peran aktif dalam menjaga situasi kamtibmas di Pidie dan dapat selalu bersinergi dengan Polri.

“Peran ulama di Kabupaten Pidie sangat besar dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Untuk itu, atas nama pribadi maupun atas nama satuan, kami mengucapkan terima kasih kepada para ulama di Kabupaten Pidie” ucap Kapolres Pidie.

Sementara itu, Tgk. H. Rasyidin Ahmad berharap, kunjungan Kapolres Pidie ini bisa menjadi awal yang baik untuk terus menjalin sinergi dalam mengayomi masyarakat.

‘’Dengan kunjungan Kapolres Pidie AKBP Jaka Mulyana, semoga kedepannya komunikasi dan sinergitas kami akan bertambah lebih baik lagi,’’ pungkas pimpinan Dayah Nurur Rasyad Al – Aziziyah (YPI NURA).

Berita Terkait

Polres Pidie Jaya dan Insan Pers Berbuka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi demi Kamtibmas Yang Kondusif
Satlantas Polres Pidie Sosialisasikan Keselamatan Mudik dan Layanan Hotline 110
Normalisasi 1.950 Meter Irigasi di Pante Rambong, Petani Sambut Baik Program Desa
Kapolres Pidie Jaya Sidak Pasar dan SPBU: Pastikan Stok Sembako dan BBM Stabil Selama Ramadhan
Dandim 0102/Pidie: Purnawira Bukan Akhir, tapi Awal Persaudaraan Baru
Babinsa : Komsos di Bulan Suci Ramadhan
Kapolda Aceh Hadiri Penutupan Semarak Ramadan Kodam IM
Camat Pante Bidari: Harapan Besar Masyarakat Aceh Timur untuk Bupati Terpilih 2025-2030
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Wednesday, 19 March 2025 - 15:11 WIB

Polres Pidie Jaya dan Insan Pers Berbuka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi demi Kamtibmas Yang Kondusif

Wednesday, 19 March 2025 - 14:50 WIB

Satlantas Polres Pidie Sosialisasikan Keselamatan Mudik dan Layanan Hotline 110

Wednesday, 19 March 2025 - 13:46 WIB

Normalisasi 1.950 Meter Irigasi di Pante Rambong, Petani Sambut Baik Program Desa

Wednesday, 19 March 2025 - 12:34 WIB

Warung Seblang di Banyuwangi Roboh Diterjang Angin Kencang

Wednesday, 19 March 2025 - 10:58 WIB

Pelantikan Kaur Perencanaan Desa Balongsari Megaluh Jombang*

Wednesday, 19 March 2025 - 08:18 WIB

Barbershop di Lapas Banyuwangi: Warga Binaan Tunjukkan Kreativitas dan Keahlian Potong Rambut

Wednesday, 19 March 2025 - 07:59 WIB

Kepala Desa Karobelah Diduga Menyalahgunakan Wewenang, Warga Minta Transparansi*

Wednesday, 19 March 2025 - 07:26 WIB

Dandim 0102/Pidie: Purnawira Bukan Akhir, tapi Awal Persaudaraan Baru

Berita Terbaru

BERITA

Warung Seblang di Banyuwangi Roboh Diterjang Angin Kencang

Wednesday, 19 Mar 2025 - 12:34 WIB

BERITA

Pelantikan Kaur Perencanaan Desa Balongsari Megaluh Jombang*

Wednesday, 19 Mar 2025 - 10:58 WIB