Sukseskan Moto GP Mandalika, Rivan Purwantono dan Kakorlantas Polri Cek Kesiapan Pengamanan Personel

- Editor

Monday, 30 September 2024 - 12:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok, NTB – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono dan Direktur Operasional Jasa Raharja, Dewi Aryani Suzana, melakukan pengecekan kesiapan pengamanan di wilayah Mandalika bersama Kakorlantas Polri, Irjen Pol Dr. Drs. Aan Suhanan, M.Si,. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung kelancaran event bergengsi Moto GP 2024 yang diselenggarakan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu (29/09/2024).

Rivan menyampaikan bahwa pengecekan dilakukan untuk memastikan berbagai aspek, mulai dari pengaturan jalan hingga keamanan selama acara yang telah direncanakan oleh pihak pengamanan berjalan dengan baik. “Kami turut memastikan bahwa persiapan yang telah dilakukan untuk pengunjung yang datang, baik yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, betul-betul juga dipikirkan untuk berkeselamatan,” ujarnya.

Rivan mengatakan, dalam sebuah kegiatan, biasanya semua masyarakat yang menonton akan bergerak serentak. Oleh karena, itu pengaturan harus dipersiapkan secara matang dengan mempertimbangkan keselamatan. “Supaya masyarakat tetap bisa mengikuti kegiatan, tetapi juga tetap selamat sampai tempat masing-masing,” tambahnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selama kunjungan tersebut, Direksi Jasa Raharja dan pihak Kepolisian melakukan sejumlah kegiatan, termasuk memberikan pengarahan kepada anggota pengamanan, kunjungan ke Posko Bundaran BIL dan Posko Bundaran Songgong, serta memberikan edukasi keselamatan kepada pengunjung yang menggunakan kendaraan bermotor, untuk memastikan terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas.

Baca Juga:  Pengamanan KTT AIS Forum 2023, Polri Kedepankan Tindakan Humanis dan Utamakan HAM

“Kesuksesan gelaran ini adalah cerminan wajah bangsa. Oleh karena itu, kita semua bisa mengambil peran dalam memberikan kesan yang tidak terlupakan bahwa Indonesia adalah negara yang akan selalu dijadikan tuan rumah event-event internasional,” ungkap Rivan.

Dalam kunjungan yang disambut oleh Wadirlantas Polda NTB, AKBP Leo Dedy Defretes, S.H, S.I.K, M.H. itu, Kakorlantas Polri Irjen Pol. Aan Suhanan, menyampaikan bahwa pelaksanaan Moto GP di Sirkuit Mandalika merupakan kali ketiga yang dinilai sudah mendunia. Oleh sebab itu, ia mengimbau kepada masyarakat sekitar, para pengunjung, dan seluruh masyarakat Indonesia, untuk turut menyukseskan gelaran internasional tersebut.

Sebelumnya, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI menargetkan ajang Moto GP di Mandalika akan mendatangkan 100.000 wisatawan mancanegara masuk ke Indonesia. “Tentunya kalau ini bisa berjalan lancar, otomatis bisa menjual destinasi wisata di sekitar Lombok ini. Kita jual bahwa Lombok ini aman dan tenteram sehingga wajib untuk dikunjungi,” ucap Aan.(Gusdin)

Berita Terkait

Bali Aman saat WWF, Akademisi Beri Apresiasi untuk Polri
Pengamanan KTT AIS Forum 2023, Polri Kedepankan Tindakan Humanis dan Utamakan HAM
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang Pilkada 2024, Ketua IWO-I Kab Pidie Ingatkan Anggota Jaga Netralitas dan Profesionalisme

Friday, 22 November 2024 - 10:06 WIB

Satresnarkoba Polres Pidie Jaya Ungkap 3 Pelaku Narkotika Jenis Sabu

Friday, 22 November 2024 - 09:34 WIB

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe

Friday, 22 November 2024 - 09:25 WIB

Jumat Berkah, 20 Warga Kampung Mulie Jadi Sumringah Terima Paket Sembako Polres Aceh Tengah

Friday, 22 November 2024 - 08:24 WIB

Polres Pidie Jaya Siagakan Peleton Power On Hand Untuk Kawal Pilkada Serentak 2024

Friday, 22 November 2024 - 05:19 WIB

Bersama Rakyat TNI Kuat : Kepedulian Babinsa Bersama Masyarakat Desa Celala

Friday, 22 November 2024 - 02:43 WIB

Polres Pidie Gelar Apel Personel Pengamanan Kampaye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Thursday, 21 November 2024 - 10:57 WIB

Ribuan Massa Hadiri Kampanye Pasangan JASA Calon Bupati Pidie

Berita Terbaru