Pemko Langsa Terima Penghargaan Di Malam Resepsi Hut Kota Langsa Ke 23

- Editor

Friday, 18 October 2024 - 03:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa | satupenTV.com  — Pemerintah Kota Langsa menggelar Malam Resepsi Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-23 Kota Langsa dengan tema “Berselaras Untuk Menjadi Kota Hebat, Tangguh dan Islami” di Pendopo Walikota Langsa (17/10/2024).

Dimalam yang penuh sejarah ini turut diserahkan kepada Pemko Langsa Piagam Perhargaan dari BPJS Ketenagakerjaan atas Komitmen Pekerja Rentan Kota Langsa Tahun 2024.

Selanjutnya Piagam Penghargaan dari Pemko Langsa kepada :

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

– Pencetus Seni Pucuk Rebung Kota Langsa.
– Juara 1 Tingkat Provinsi dan Juara 8 Tingkat Nasional FLS2N kategori Kriya Anyaman.
– Juara 2 Ajang Lomba Muslim Ayub Swimming Tingkat Provinsi Aceh.
– Anak Berprestasi di Tingkat Provinsi untuk SLB Kota Langsa.
– Gampong Proklim Pratama Tahun 2024.
– Sekolah Adi Wijaya Mandiri Tahun 2024.
– Pendonor Darah Rutin

Pemberian Cenderamata kepada dari Pemerintah Aceh kepada Drs. Syaifuddin Razali sebagai Tokoh Perintis Pembangunan dan dari Dinas Pendidikan Kota Langsa kepada Forkopimda Kota Langsa sebagai upaya dalam melestarikan cagar cagar budaya.

Dalam sambutannya Pj Walikota Langsa menyampaikan, HUT Pemerintah Kota Langsa ini adalah momentum penting bagi kita semua untuk merenungkan kembali dan mengenang perjalanan panjang Pemerintah Kota Langsa yang kita cintai ini. Sejak berdirinya 23 tahun yang lalu hingga saat ini, kita telah menyaksikan berbagai kemajuan yang telah dicapai.

Keberhasilan pembangunan yang kita rasakan bersama merupakan hasil dari kerja keras, sinergi, dan komitmen seluruh elemen masyarakat, mulai dari pemerintah, sektor swasta, hingga masyarakat umum.

Pemerintah Kota Langsa akan terus berkembang dalam berbagai bidang: infrastruktur, ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan lainnya. “Semua ini tentu tidak lepas dari peran serta seluruh komponen masyarakat yang bahu-membahu membangun Pemerintah Kota Langsa ini,” jelas Syaridin.

Namun, kita juga harus menyadari bahwa masih banyak pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan bersama, terutama dalam menghadapi tantangan ke depan yang semakin kompleks.

“Semangat kebersamaan, persatuan, dan kerja keras harus terus kita jaga dan pelihara agar pembangunan yang berkelanjutan dapat terwujud,” ungkapnya.

Momentum peringatan hari ulang tahun Kota Langsa yang ke-23 ini juga merupakan waktu yang tepat bagi kita untuk melakukan refleksi atas apa yang telah kita capai, sekaligus merencanakan langkah-langkah ke depan yang lebih baik.

Dalam konteks pembangunan, kita semua menyadari bahwa keberhasilan tidak hanya diukur dari indikator ekonomi saja, namun juga bagaimana kita bisa menciptakan kesejahteraan yang merata bagi seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga:  Pemko Langsa Peringati HUT Damkar, Satpol PP, Satlinmas Dan WH Tahun 2024

“Mari untuk terus memperkuat kolaborasi, pemerintah tidak bisa berjalan sendiri, dibutuhkan partisipasi aktif dari masyarakat, dunia usaha, akademisi, dan media sebagai pilar pembangunan yang saling mendukung,” kata Syaridin.

Selanjutnya, Ia juga menekankan pentingnya inovasi dalam menjawab tantangan zaman. Dunia saat ini tengah bergerak dengan sangat cepat, dengan perubahan teknologi dan ekonomi global yang dinamis. Kita harus siap beradaptasi dan terus meningkatkan daya saing, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Pentingnya pendidikan sebagai fondasi dari kemajuan kita bersama. Generasi muda adalah aset masa depan yang harus kita jaga dan kembangkan. “Oleh karena itu, kita perlu memastikan bahwa akses pendidikan yang berkualitas tersedia untuk semua anak bangsa di Pemerintah Kota Langsa ini, melalui pendidikan, kita bisa mencetak generasi yang cerdas, kreatif, dan berdaya saing global,” pungkasnya.

Malam ini, mari kita jadikan kesempatan ini sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi dan memperkokoh semangat kebersamaan. Mari kita terus membangun Pemerintah Kota Langsa ini dengan semangat gotong-royong dan kebersamaan, karena hanya dengan bersatu kita bisa mencapai tujuan yang lebih besar.

“Saya yakin dengan semangat HUT Pemerintah Kota Langsa, kita akan mampu menghadapi berbagai tantangan ke depan dan membawa Pemerintah Kota Langsa ini menuju masa depan yang lebih gemilang,” lanjut Syaridin.

Saat ini kita sedang berada dalam masa kampanye Pilkada serentak 2024. Saya berharap Pilkada ini akan lahir pemimpin yang sidik, amanah, fathonah, dan tablig.

Untuk melahirkan pemimpin seperti itu harus melalui proses yang bersih, jujur dan adil. Saya juga tegaskan bahwa ASN Kota Langsa netral, tidak berpihak ke paslon tertentu. Jika ada yang tidak netral maka harus siap menanggung akibatnya sendiri.

“Saya yakin masyarakat tidak akan menggadaikan masa depan Kota Langsa dan Aceh dengan hal-hal yang bertentangan dengan nilai Ke-Islam-an dan ke-Aceh-an sebagaimana prinsip dasar hidup orang Aceh,” tutupnya.

Turut hadir pada acara tersebut Pj Gubernur Aceh Dr. H. Safrizal ZA, M.Si yang diwakili oleh Kepala BPBD Aceh T. Nara Setia, SE, Ibu Pj Ketua TP PKK Kota Langsa Yunita, SKM, Pj Sekda Kota Langsa Suriyatno, AP, MSP, Forkopimda, Ketua MPU, MPD, MAA, Baitul Mal, Rektor, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Pimpinan OPD, Instansi Vertikal, BUMN, BUMD, Organisasi Pemuda, Camat, Pj Geuchik dalam wilayah Pemerintahan Kota Langsa dan beserta tamu undangan lainnya.

Berita Terkait

DKPLUH Aceh Timur Lakukan Koordinasi Dan Sinergitas P3L
Kerjasama BULOG – Centro Logistica Nacional Intittuto Public (NCL I.P.) Timor Leste dalam Memperkuat Ketahanan Pangan
Proses Minimalisasi Limbah Tahu Di Kecamatan Jogoroto Jombang Mendapat Apresiasi Dari Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia
Maimul Mahdi-Nurzahri Gelar Kampanye Akbar Yang Turut Di Hadirkan Beberapa Artis Aceh
Ketua DPD Partai Golkar Perintahkan Kader Memenangkan Calon Wali Kota Langsa Jeffry-Haikal
Debat Kandidat Cabup & Cawabup Kabupaten Bener Meriah Pada Pilkada 2024 Tengah Berlangsung
Babinsa Sertu Moh Asadi Jalin Silaturahmi Bersama Masyarakat Desa Blang Delem
Gas LPG 3 Kg Alami Kelangkaan PJ Bupati Bener Meriah Keluarkan Surat Edaran Larangan Penjualan Gas 3 Kg Ke Pengecer
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Tuesday, 19 November 2024 - 06:12 WIB

Polres Bireuen Turunkan Sebanyak 500 Personil Untuk Mengamankan Debat Publik Pilkada 2024

Monday, 18 November 2024 - 20:24 WIB

Pasangan Mu’Min Dinilai Unggul Dalam Penguasaan Materi Debat

Monday, 18 November 2024 - 09:42 WIB

Tgk. Abdul Aziz Asal Pidie Laweung Raih Juara 1 di Program KREASI (Kreativitas Santri Indonesia)

Sunday, 17 November 2024 - 08:49 WIB

Menteri Ekonomi Kreatif Riefky Harsya Kunkur ke Aceh Bireuen

Sunday, 17 November 2024 - 07:33 WIB

Dinas Syariat Islam Aceh merayakan Maulid Nabi SAW

Sunday, 17 November 2024 - 07:28 WIB

Pj.Bupati Bireuen membuka sacara resmi Pelaksanaan MTQ ke 37

Saturday, 16 November 2024 - 23:34 WIB

Pilkada Tahun 2024 KIP Kabupaten Bireuen Gelar Konferensi Pres

Saturday, 16 November 2024 - 04:22 WIB

PJ Bupati Bireuen Bertindak Inspektur Apel Siaga Pilkada 2024

Berita Terbaru

Aceh Timur

DKPLUH Aceh Timur Lakukan Koordinasi Dan Sinergitas P3L

Thursday, 21 Nov 2024 - 08:19 WIB