Berita : satupenatv.com.
Banyuwangi –Pada Hari Rabo Tanggal ( 08-04-2024) Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Polsek Cluring yang berada di bawah jajaran Polresta Banyuwangi menggelar kegiatan Halal Bihalal, Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh personel Polsek Cluring, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari unsur Forkopimcam Cluring.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kapolsek Cluring dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat hari raya kepada seluruh yang hadir.
“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Taqabbalallahu minna wa minkum. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga Idul Fitri ini menjadi momen yang mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas.”
Lebih lanjut, Kapolsek Iptu ,Putu Ardana S.H. menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini memiliki tujuan untuk membangun dan memperkuat hubungan harmonis antar personel, serta mempererat sinergitas antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
“Halal Bihalal ini bukan sekadar seremoni, namun juga ajang introspeksi dan saling memaafkan. Harapannya, melalui kegiatan ini akan terbangun semangat baru dalam menjalankan tugas dengan lebih profesional, humanis, dan berintegritas,” ujarnya.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah:
Mempererat tali silaturahmi antar personel Polsek Cluring dan masyarakat.
Menumbuhkan semangat kekeluargaan, kebersamaan, dan saling memaafkan pasca-Ramadan.
Meningkatkan sinergi dalam menjaga kondusivitas wilayah hukum Polsek Cluring.
Membangun semangat baru dalam pelayanan publik yang optimal.
Kegiatan berlangsung dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan. Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah antar peserta.
Penulis ( Slamet )
Media ( satupenatv.com )