Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Promosikan Seni Budaya Betawi

- Editor

Wednesday, 7 August 2024 - 07:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta berkomitmen melestarikan kebudayaan Indonesia, khususnya Provinsi DKI Jakarta. Hal ini terwujud dengan penyelenggaraan kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic Melalui Festival Seni Budaya Betawi bertajuk “Eksistensi Seni Budaya Betawi Menuju Jakarta Sebagai Kota Global”, Rabu (07/08/2024) Bertempat di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, kegiatan ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT RI dan Hari Pengayoman Kementerian Hukum dan HAM RI ke- 79.

Kegiatan diawali dengan pernyataan komitmen sadar Kekayaan Intelektual yang dibacakan oleh Puteri Indonesia Tahun 2024, Harashta Haifa Zahra, sekaligus mengajak untuk mempromosikan dan melestarikan budaya Betawi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, R. Andika Dwi Prasetya, menyampaikan komitmen jajarannya dalam menunjukkan budaya betawi yang dapat beradaptasi dan berkembang di tengah Kota Jakarta yang semakin global.

Penyelenggaraan Mobile Intellectual Property Clinic Melalui Festival Seni Budaya Betawi dikemas dalam rangkaian kegiatan yaitu Lomba Paduan Suara Organisasi Wanita, Sarasehan dan Pagelaran Seni Budaya Betawi, Pameran Produk dan Pesta Kuliner, Layanan Keimigrasian, Pelayanan Hukum dan HAM serta Penyuluhan Hukum. R. Andika Dwi Prasetya juga memberikan sertifikat kepada 8 pusat perbelanjaan yang telah berkomitmen dalam menjaga dan memperjualbelikan barang-barang yang tidak melanggar Kekayaan Intelektual.

Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, Min Usihen, secara resmi membuka kegiatan yang akan diselenggarakan selama 2 (dua) hari. Ia mengapresiasi upaya Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta untuk menggugah kesadaran masyarakat terkait Kekayaan Intelektual dalam pelaksanaan rangkaian kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic Melalui Festival Seni Budaya Betawi.

Baca Juga:  Ribuan Personel Gabungan dan Rekayasa Lalin Disiapkan untuk Amankan Debat Pilpres

“Terselenggaranya kegiatan ini menjadi bukti kerja keras dan sinergi yang baik antara Kantor Wilayah DKI Jakarta dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta,” Tutur Min Usihen.

Dalam kegiatan ini, Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual juga menyerahkan Sertifikat Indikasi Geografis Duku Condet serta Surat Pencatatan inventarisasi Kekayaan Intelektual Komunal kepada Soto Tangkar dan Kue Pancong. “Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi masyarakat serta pemangku kepentingan,” Ujar Min Usihen yang membuka kegiatan secara simbolis didampingi Staf Ahli Menteri Bidang Politik dan Keamanan, Staf Khusus Menteri Bidang Pengamanan dan Intelijen serta Pimpinan Tinggi Pratama Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta.

Adapun rangkaian kegiatan Mobile Intellectual Property Clinic Melalui Festival Seni Budaya Betawi didukung oleh Para Stakeholder yang terdiri dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Lembaga Kebudayaan Betawi, Organisasi Wanita sebagai peserta Paduan Suara, Pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Unit Pelaksana Teknis serta Mitra baik swasta, perbankan dan BUMN maupun BUMD. “Melalui kegiatan ini kami harapkan masyarakat dapat tersosialisasikan kebudayaan Betawi maupun pelayanan Hukum dan HAM pada Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta,” Pungkas R. Andika Dwi Prasetya.

Berita Terkait

Pengusaha Optimis 03 Menang Satu Putaran
Jasa Raharja dan INACA Gelar Sosialisasi Tentang Pentingnya Budaya Keselamatan
Badarudin Kalapas Tanjung Raja Kini Dinonaktifkan Buntut Mutasi Petugas Yang Viralkan 
Dr. Iswadi Usulkan Program Prioritas untuk Perkuat BRIN di Era Prabowo
Kerjasama BULOG – Centro Logistica Nacional Intittuto Public (NCL I.P.) Timor Leste dalam Memperkuat Ketahanan Pangan
Unlam Giat KKL Kunjungi Lapas Narkotika Jakarta
Bekasi Jago Gelar Duduk Bareng Bang Heri Diikuti Milenial
Humas Lapas Narkotika Jakarta Ikuti Zoom Rakor Kehumasan Kemenimipas
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 05:19 WIB

Bersama Rakyat TNI Kuat : Kepedulian Babinsa Bersama Masyarakat Desa Celala

Thursday, 21 November 2024 - 10:57 WIB

Ribuan Massa Hadiri Kampanye Pasangan JASA Calon Bupati Pidie

Thursday, 21 November 2024 - 08:43 WIB

Kapolres Lhokseumawe Hadiri Pelantikan Pengurus JMSI, Dukung Peran Media dalam Pembangunan

Thursday, 21 November 2024 - 07:43 WIB

Polres Lhokseumawe Sukses Kawal Debat Publik Kedua Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota

Thursday, 21 November 2024 - 06:31 WIB

Wujud Kepedulian Babinsa Bersama Warga Gotong Royong di Desa Paya Kolak

Thursday, 21 November 2024 - 05:37 WIB

IRT Penjual Nasi Ditangkap Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara Terkait Peredaran Narkotika Jenis Sabu

Thursday, 21 November 2024 - 04:11 WIB

Kepedulian Sosial: Polres Pidie Jaya Gelar Kegiatan BINROHTAL Dan Santunan Anak Yatim

Wednesday, 20 November 2024 - 16:36 WIB

Pengendara Sepmor Meninggal Dunia !! Tawon Masuk Ke Dalam Helm Pengemudi

Berita Terbaru

DKI JAKARTA

Pengusaha Optimis 03 Menang Satu Putaran

Friday, 22 Nov 2024 - 05:28 WIB

BENER MERIAH

Ini Kata Sutarmi Anggota DPR-A Saat Melakukan Reses di Dapilnya

Friday, 22 Nov 2024 - 05:13 WIB