Peningkatan Kapasitas Kader Posyandu Aceh Tamiang Angkatan II Digelar

- Editor

Thursday, 28 March 2024 - 13:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TAMIANG – SATUPENATV.COM :  “Kader posyandu adalah pahlawan stunting”. Pernyataan ini diucapkan Pj. Bupati Aceh Tamiang, Drs. Asra, saat membuka kegiatan Penguatan Kapasitas Kader Posyandu dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Aceh Tamiang angkatan II T.A. 2024 di aula Bappeda, Selasa (26/3/24).

Pj. Bupati Asra menilai ketangguhan dan kesolidan para kader sangat dibutuhkan dalam menuntaskan stunting di Aceh Tamiang.

“Kerjaan ini merupakan panggilan jiwa, sangat diperlukan keikhlasan sehingga tidak ternilai jasanya dengan uang”, ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menyampaikan arahannya Pj. Bupati Asra meminta para kader untuk terus mengaktifkan posyandu dan memberikan pemahaman kepada para calon ibu dan orang tua. Sebab, dalam mengurangi angka stunting, sangat penting mencegahnya dari sejak persiapan kehamilan.

Baca Juga:  MKKS SMP Se-Kabupaten Aceh Tamiang Laksanakan Rapat Rutin

Dijelaskannya, melahirkan bayi yang sehat, akan berdampak pada kemajuan negara 20-30 tahun ke depan. Pun dengan sebaliknya. Karena itulah, sambung Asra, penanggulangan stunting menjadi program strategis nasional.

Melalui pelatihan ini, Pj. Bupati Asra berharap, ilmu para kader terperbaharui dan menyelaras. Ia berpesan agar kader yang telah dilatih tidak ditukar tanpa alasan yang jelas.

Pj. Bupati Asra juga menaikkan honor para kader sebangat bentuk semangat para pahlawan stunting.

Sebelumnya, Kepala Bappeda, M. Zein, melaporkan, jumlah peserta pelatihan angkatan II ini sebanyak 60 kader. Para kader posyandu nantinya akan dilatih kembali mengalibrasi dan menggunakan alat ukur berat dan tinggi balita, serta sejumlah kompetensi teknis dasar lainnya terkait kerja-kerja kader posyandu.

(FAHKRUL RAZI)

Berita Terkait

Ini Kata Sutarmi Anggota DPR-A Saat Melakukan Reses di Dapilnya
DKPLUH Aceh Timur Lakukan Koordinasi Dan Sinergitas P3L
Kerjasama BULOG – Centro Logistica Nacional Intittuto Public (NCL I.P.) Timor Leste dalam Memperkuat Ketahanan Pangan
Proses Minimalisasi Limbah Tahu Di Kecamatan Jogoroto Jombang Mendapat Apresiasi Dari Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia
Debat Kandidat Cabup & Cawabup Kabupaten Bener Meriah Pada Pilkada 2024 Tengah Berlangsung
Babinsa Sertu Moh Asadi Jalin Silaturahmi Bersama Masyarakat Desa Blang Delem
Gas LPG 3 Kg Alami Kelangkaan PJ Bupati Bener Meriah Keluarkan Surat Edaran Larangan Penjualan Gas 3 Kg Ke Pengecer
Debat Publik Perdana Pilbup Aceh Tengah, Polisi Sterilisasi dan Amankan Ballroom Hotel Parkside
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 11:36 WIB

Jelang Pilkada 2024, Ketua IWO-I Kab Pidie Ingatkan Anggota Jaga Netralitas dan Profesionalisme

Friday, 22 November 2024 - 10:06 WIB

Satresnarkoba Polres Pidie Jaya Ungkap 3 Pelaku Narkotika Jenis Sabu

Friday, 22 November 2024 - 09:34 WIB

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe

Friday, 22 November 2024 - 09:17 WIB

Mendukung Ketahanan Pangan, Polres Aceh Tengah Bersama Pemkab Tanam Jagung Hibrida

Friday, 22 November 2024 - 08:24 WIB

Polres Pidie Jaya Siagakan Peleton Power On Hand Untuk Kawal Pilkada Serentak 2024

Friday, 22 November 2024 - 05:19 WIB

Bersama Rakyat TNI Kuat : Kepedulian Babinsa Bersama Masyarakat Desa Celala

Friday, 22 November 2024 - 02:43 WIB

Polres Pidie Gelar Apel Personel Pengamanan Kampaye Terbuka Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Thursday, 21 November 2024 - 10:57 WIB

Ribuan Massa Hadiri Kampanye Pasangan JASA Calon Bupati Pidie

Berita Terbaru