Didong Gabungan ASN Pemda bersama TNI-Polri Meriahkan HUT Bhayangkara di Polres Bener Meriah

- Editor

Tuesday, 2 July 2024 - 09:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Redelong-SATUPENATV.COM Penjabat (Pj) Bupati Bener Meriah diwakili oleh Asisten Administrasi Umum, Armansyah, SE., M.Si ikuti Upacara memperingati Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 di Mapolres Bener Meriah, Senin (1/7/2024).

Sebelumnya, dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara Ke-78, Polres Bener Meriah juga telah menggelar berbagai kegiatan seperti Turnamen Volly, Lomba Mancing, Jalan Santai, Senam Massal, dan Dzikir Akbar.

Pj. Bupati Bener Meriah beserta jajaran dan seluruh pejabat yang terlibat terlihat sangat mendukung beragam kegiatan yang dilaksanakan oleh Polres Bener Meriah beberapa waktu lalu, terlebih melalui kegiatan tersebut telah mengundang animo yang besar dari masyarakat untuk turut berpastipasi memeriahkan Hari Jadi Bhayangkara yang di gelar oleh Polres Bener Meriah tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Upacara yang diiringi dengan Syukuran yang di gelar di Polres Bener Meriah pagi itu juga turut melibatkan UMKM setempat.

Seusai pelaksanaa Upacara, Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K menyempatkan diri untuk berpamitan, mengingat dalam waktu dekat dirinya akan berpindah tugas ke Kabupaten Aceh Utara.

Dirinya tidak hanya mengapresiasi atas dukungan dan kerjasama satuannya, namun juga menyampaikan terima kasihnya kepada jajaran Pemerintah Daerah atas dukungan kinerja selama ini.

Baca Juga:  Strong Point, Personel Polres dan Polsek Jajaran Lakukan Pengaturan Arus Lalu Lintas

“Saya sudah nyaman dengan Bener Meriah, tudak hanya karena cuaca, tapi karena kerjasama dan dukungan dari unsur pimpinan, lintas sektor serta masyarakatnya. Namun dengan berat hati saya harus berpamitan untuk melanjutkan tugas baru ke Kabupaten Aceh Utara. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh satuan Polres Bener Meriah, terutama penghargaan kami kepada Pemerintah Daerah, para Pimpinan, Instansi Vertikal dan seluruh lapisan masyarakat yang sudah mendukung kinerja kami (Polres) selama ini”, tuturnya.

Tampak hadir dalam upacara tersebut unsur Forkopimda dan Forkopimda Plus Kabupaten Bener Meriah, Pimpinan Bank Aceh Syari’ah Cabang Bener Meriah, para Pimpinan Instansi Verikal, para Camat di Wilayah Kabupaten Bener Meriah, dan hadir juga para Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Bener Meriah.

Upacara HUT Bhayangkara Ke-78 yang di gelar Polres Bener Meriah pagi itu ditutup dengan pertunjukan Didong Gabungan dari ASN Pemda serta Aparat TNI-Polri. (rd).

Berita Terkait

Ribuan Massa Hadiri Kampanye Pasangan JASA Calon Bupati Pidie
Kapolres Lhokseumawe Hadiri Pelantikan Pengurus JMSI, Dukung Peran Media dalam Pembangunan
DKPLUH Aceh Timur Lakukan Koordinasi Dan Sinergitas P3L
Polres Lhokseumawe Sukses Kawal Debat Publik Kedua Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota
Wujud Kepedulian Babinsa Bersama Warga Gotong Royong di Desa Paya Kolak
IRT Penjual Nasi Ditangkap Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara Terkait Peredaran Narkotika Jenis Sabu
Kepedulian Sosial: Polres Pidie Jaya Gelar Kegiatan BINROHTAL Dan Santunan Anak Yatim
Pengendara Sepmor Meninggal Dunia !! Tawon Masuk Ke Dalam Helm Pengemudi
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Wednesday, 20 November 2024 - 06:28 WIB

Kerjasama BULOG – Centro Logistica Nacional Intittuto Public (NCL I.P.) Timor Leste dalam Memperkuat Ketahanan Pangan

Wednesday, 20 November 2024 - 02:22 WIB

Proses Minimalisasi Limbah Tahu Di Kecamatan Jogoroto Jombang Mendapat Apresiasi Dari Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia

Tuesday, 19 November 2024 - 11:59 WIB

DPP AWAI Gelar Milad Ke-4 Beri Santunan ke Anak Yatim Piatu

Tuesday, 19 November 2024 - 06:49 WIB

Polres Aceh Timur Selidiki Terbakarnya Mobil Warga Idi Cut

Monday, 18 November 2024 - 14:35 WIB

Merasa Dizalimi Keuchik Seuneubok Panton Akan Tempuh Upaya Hukum

Monday, 18 November 2024 - 09:58 WIB

Paslon AZAN Penuhi Permintaan Warga Darul Aman Kunjungi Kuala Idi Cut

Saturday, 16 November 2024 - 05:47 WIB

Debat Kandidat Cabup & Cawabup Kabupaten Bener Meriah Pada Pilkada 2024 Tengah Berlangsung

Friday, 15 November 2024 - 02:42 WIB

Babinsa Sertu Moh Asadi Jalin Silaturahmi Bersama Masyarakat Desa Blang Delem

Berita Terbaru