Pemko Langsa Menandatangani Nota Kesepakatan Dengan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Langsa.

- Editor

Wednesday, 17 April 2024 - 12:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa-SATUPENATV.COM Pemerintah kota Langsa menandatangani nota kesepakatan dengan BPJS ketenagakerjaan cabang Langsa terkait penyelenggaraan program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan dalam wilayah pemerintahan kota Langsa.

Nota kesepakatan ini ditandatangani Pj Walikota Langsa, Syaridin, S.Pd., M.Pd dan kepala BPJS ketenagakerjaan, Muhammad Kurniawan, di Aula Walikota, Rabu, (17/04/24).

Hadir Sekda kota Langsa, Said Mahdum Majid, Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesra Setda Kota Langsa, Suriyatno, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Langsa, Ali Musafah, Asisten Administrasi Umum Setda Kota Langsa, Junaidi, Inspektur Kota Langsa, Syahrial SE, Kepala BPKD Kota Langsa, Khairul Ikhsan, Kepala Dinas Sosial, Armia, Kepala Disperindagkop dan UMK Kota Langsa, Mahlil, Kepala DKPP Kota Langsa, Plt. Kepala Dinas Syari’at Kota Langsa, Fauzaruddin, Kabag. Pemerintahan Setda Kota Langsa, dan tamu undangan lainnya.

Baca Juga:  Patroli Polsek Syiah Utama: Police Line Dipasang di Badan Jalan Amblas

Syaridin dalam arahannya mengatakan bahwa program tersebut sangat bermanfaat bersentuhan langsung dengan masyarakat. Apalagi untuk penggunaan anggaran dibenarkan dalam peraturan pemerintah.

“Saya berharap program ini terus berlanjut dan terus diperluas meskipun belum semua instansi tercover karena keterbatasan anggaran,” katanya.

Syaridin menambahkan program jaminan sosial ketenagakerjaan merupakan salah program unggulan pemerintah kota Langsa.

“Dalam evaluasi kinerja Pj walikota bersama Kemendagri, program ini dinilai sebagai program unggulan karena tidak banyak dilakukan oleh kabupaten/kota lain,” jelasnya.

Kepala BPJS ketenagakerjaan, Muhammad Kurniawan menyampaikan terima kasih atas terlaksananya kegiatan kerjasama tersebut.

Dikatakannya, kota Langsa merupakan satu-satunya daerah di provinsi Aceh yang menganggarkan dana untuk BPJS ketenagakerjaan.

“Mudah-mudahan program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan di kota Langsa benar-benar mendapatkan manfaatnya dan terus berlanjut sesuai peraturan dan perundang-undangan,” imbuhnya.

Berita Terkait

Polres Pidie Jaya dan Insan Pers Berbuka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi demi Kamtibmas Yang Kondusif
Normalisasi 1.950 Meter Irigasi di Pante Rambong, Petani Sambut Baik Program Desa
Kapolres Pidie Jaya Sidak Pasar dan SPBU: Pastikan Stok Sembako dan BBM Stabil Selama Ramadhan
Dandim 0102/Pidie: Purnawira Bukan Akhir, tapi Awal Persaudaraan Baru
Babinsa : Komsos di Bulan Suci Ramadhan
Camat Pante Bidari: Harapan Besar Masyarakat Aceh Timur untuk Bupati Terpilih 2025-2030
Dana Desa untuk Kesejahteraan Sosial: 21 Anak Yatim di Pante Rambong Terima Santunan
Polres Pidie Gelar Shalat Ghaib Untuk 3 Personel Polda Lampung Yang Gugur Dalam Tugas 
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Wednesday, 19 March 2025 - 15:11 WIB

Polres Pidie Jaya dan Insan Pers Berbuka Puasa Bersama, Perkuat Sinergi demi Kamtibmas Yang Kondusif

Wednesday, 19 March 2025 - 14:50 WIB

Satlantas Polres Pidie Sosialisasikan Keselamatan Mudik dan Layanan Hotline 110

Wednesday, 19 March 2025 - 13:46 WIB

Normalisasi 1.950 Meter Irigasi di Pante Rambong, Petani Sambut Baik Program Desa

Wednesday, 19 March 2025 - 12:34 WIB

Warung Seblang di Banyuwangi Roboh Diterjang Angin Kencang

Wednesday, 19 March 2025 - 10:58 WIB

Pelantikan Kaur Perencanaan Desa Balongsari Megaluh Jombang*

Wednesday, 19 March 2025 - 08:18 WIB

Barbershop di Lapas Banyuwangi: Warga Binaan Tunjukkan Kreativitas dan Keahlian Potong Rambut

Wednesday, 19 March 2025 - 07:59 WIB

Kepala Desa Karobelah Diduga Menyalahgunakan Wewenang, Warga Minta Transparansi*

Wednesday, 19 March 2025 - 07:26 WIB

Dandim 0102/Pidie: Purnawira Bukan Akhir, tapi Awal Persaudaraan Baru

Berita Terbaru

BERITA

Warung Seblang di Banyuwangi Roboh Diterjang Angin Kencang

Wednesday, 19 Mar 2025 - 12:34 WIB

BERITA

Pelantikan Kaur Perencanaan Desa Balongsari Megaluh Jombang*

Wednesday, 19 Mar 2025 - 10:58 WIB