Redelong-SATUPENATV.COM Usai melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadhan Pj. Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si santroni Rumah Sakit Umum Daerah Muyang Kute, Minggu malam (24-03-2024).
Kuningan Pj. Bupati Bener Meriah itu selain silaturahmi juga guna memastikan kebersihan lingkungan rumah sakit kebanggaan masyarakat Bener Meriah tersebut.
Dia juga dalam kunjunganya malam itu tampak berbincang-bincang dengan sejumlah tenaga kebersihan yang ada di rumah sakit setempat.
Pj. Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si menyampaikan rasa syukurnya karena kondisi kebersihan RSUD Muyang Kute semakin hari semakin bagus, dan dia berharap keadaan seperti itu untuk terus dipertahankan.
” Alhamdulillah malam ini saya bersilaturahmi dengan CS RSUD Muyang Kute, saya juga telah melihat sendiri kondisi kebersihan rumah sakit ini semakin bagus. Semoga ini bisa terus dipertahankan. Terimakasih kepada petugas kebersihan RSUD Muyang Kute. Saya Bupati dan seluruh jajaran adalah pelayan, maka mari kita berikan pelayanan yang baik kepada masyarakat kita. Saya juga menghimbau agar seluruh jajaran di lingkungan RSUD Muyang Kute terus gemar membaca Al-Qur’an,”demikian Pj. Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si.(rd)