Kapolres Bener Meriah Pimpin Langsung Pemeriksaan Sikap Tampang Personel

0:00

Redelong-SATUPENATV.COM Polres Bener Meriah kembali melaksanakan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) bagi seluruh personel, kegiatan dilaksanakan di halaman Mapolres Bener Meriah usai pelaksanaan apel pagi, Selasa 23 April 2024

Dalam pelaksanaannya, Kapolres Bener Meriah AKBP Nanang Indra Bakti, S.H., S.I.K didampingi Kasi Propam Polres Bener Meriah Ipda Gunawan beserta seluruh Anggota Propam memeriksa sikap tampang dan Kelengkapan Identitas Personel Polres Bener Meriah.

Baca juga  Polres Ponorogo Gelar Vaksinasi Hepatitis B dan Deteksi Dini Narkoba Bagi Anggota

Kapolres mengatakan pemeriksaan sikap tampang, penampilan dan performance seluruh personel terutama yang menggunakan pakaian dinas baik gaya rambut hingga pakaian yang dikenakan harus sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan juga identitas diri seperti KTP, SIM, KTA dan lainya harus lengkap.

Baca juga 

“Sikap tampang dan penampilan seorang Anggota Polri akan mencerminkan Kesatuannya, terlebih yang bertugas di bagian pelayanan Publik dan kerap beinteraksi dengan masyarakat, untuk itu penampilan harus sangat di perhatikan”, tambahnya.

Baca juga  Food Estate Festival Resmi Dibuka oleh Danrem 012/TU Bersama Unsur Forkopimda Barsela Aceh

“Bagi Anggota yang mendapatkan tindakan akan di datakan, apabila pemeriksaan berikutnya masih di temukan, maka akan diberikan tindakan disiplin yang lebih tegas,” tutup Kapolres.

ketuk play untuk melihat tayangan DMTV MalangKETUK PLY UNTUK MELIHAT SIARAN SAMPIT TV